Chilla Kiana
TRIBUNNEWSWIKi.COM â" Chilla Kiana merupakan seorang penyanyi muda berbakat asal Indonesia.
Ia juga merupakan seorang CEO Whizzup Indonesia.
Ia lahir pada 30 September 1995 di Surabaya.
Chilla dikenal sebagai penyanyi sejak tahun 2012 lalu.
Diketahui, Chilla merupakan lulusan sekolah Morning Star Academy jurusan IPS dan alumnus Universitas Pelita Harapan mengambil studi Manajemen Bisnis Internasional.
Usai lulus dari tempat kuliah, ia terpilih menjadi pengisi suara Princess Elena di serial Disney âElena of Avalorâ pada tahun 2016. (1)(2)
Baca: Tom Ellis
Awal kariernya dimulai sebagai penyanyi sejak tahun 2012 lalu.
Ia melakukan debutnya melalui agensi Universal Music Group dengan lagu âYour Loneliest Hourâ.
Lagu tersebut rilis pada 14 Agustus 2012 melalui kanal Youtube ChillaVEVO.
Kemudian, pada 13 November 2015, ia bersama penyanyi Sabrina meng-cover lagu milik Ed Sheeran berjudul âThingking Out Loudâ.
Di tahun berikutnya, tepatnya pada 8 Agustus 2016, ia merilis lagu âA Copy of Youâ dan dipublikasikan melalui kanal Youtubenya Chilla Kiana.
Pada Agustus 2014, ia terpilih mewakili Indonesia dalam menyanyikan lagu tema Disney Princesses âThe Glowâ versi bahasa Indonesia untuk Disney Channel bersama artis lain dari Amerika Serikat dan wilayah Asia lainnya.
Selain menjadi seorang penyanyi, Chilla juga merupakan Chief Executive Officer (CEO) perusahaan digital Whizzup Indonesia pada Juli 2016 hingga sekarang.
Pada November 2016, ia terpilih oleh Perusahaan Walt Disney untuk mengisi suaraa Princess Elena dari serial terbaru Disney âElena of Avalorâ.
Ia mengaku sangat bersemangat karena merupakan pertama kalinya menjadi pengisi suara.
Bahkan, Chilla belajar sendiri bagaimana gaya berbicara Elena dalam bahasa Inggris melalui YouTube dan berbagai artikel di Internet.
Chilla juga membintangi sebuah iklan sabun Biore pada tahun 2017.
Chilla juga terlibat dalam proyek dengan The Global Goals pada 25 September 2015 dan menjadi Ambasador sebuah acara sosial tahunan âLove Donationâ pada tahun 2017 hingga 2018. (1)(3)
Baca: Nadin Amizah
-A Copy of You (2016)
-Thinking Out Loud (2015)
-Si Cantik dan Si Buruk Rupa
-Waktuku (Ost. Elena of Avalor)
-Lepaskan
-Love Me Harder (4)
[embedded content]Baca: Rossa
Baca: Tiara Andini
Belum ada Komentar untuk "Chilla Kiana"
Posting Komentar